ASPEK TEKNOLOGI DAN BISNIS PADA GAME
Di era teknologi ini, game komputer sangat digemari oleh masyarakat dari berbagai lapisan. Game yang merujuk pada maksud permainan digital yang dimainkan dengan komputer ini sudah menjadi “barang hiburan” di masyarakat luas. Bila beberapa puluh tahun lalu masyarakat hanya memainkan game tradisional yang dalam arti bermain langsung tanpa perantara komputer, kini bila mendengar kata ‘game’ berarti bermain permainan di komputer. Bila menyangkut komputer berarti ada teknologi yang terkait di dalamnya. Bagaimanakah konsep teknologi game tersebut? Apakah ada kaitannya dengan bisnis?
Game yang kita bahas saat ini berarti menjalankan sebuah aplikasi yang di install di sebuah komputer. Aplikasi game itu sendiri dapat dijalankan pada sebuah platform(alas/lantai) yang ada di komputer untuk aplikasi game tersebut. Untuk membuat game itu sendiri terdapat beberapa software aplikasi pembuat game, seperti Unity3D, Game maker, ogre3D, dll. . Setiap software tentunya memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing.
Perkembangan game pun sangat pesat sehingga banyak perusahaan berbasis IT yang menjual berbagai game komputer. Oleh karena itulah, game berkembang bukan hanya sebuah hiburan semata, tetapi menjadi bisnis. Seperti yang saya perhatikan, banyak game komputer yang gratis dalam pengunduhannya, namun saat dimainkan, bila ingin lanjut ke level yang lebih tinggi misalnya, atau mau menambah power dalam game tersebut, harus membayar kepada perusahaan pembuat game tersebut. Selain itu, banyak orang yang menjadi game cheater, yaitu orang yang memainkan karakter game milik orang lain, yang tentunya game cheater harus orang yang handal dalam memainkan game.
Ariesta Tyllas Febriany, 51413314, 3IA07
sumber : https://rezkinadia.wordpress.com/2016/03/07/teknologi-game/ dan http://kalbis.ac.id/game-computing-technology/

0 komentar:
Posting Komentar